Sharing Kampus Merdeka – Magang Bersertifikat

Kegiatan Sharing Kampus Merdeka Edisi Magang Bersertifikat dilaksanakan pada Minggu, 21 Januari 2024. Kegiatan ini dilakukan secara online melalui google meet. Adapun target dari kegiatan ini yaitu ditujukan untuk KM Statistika FMIPA Untan baik mahasiswa akhir maupun mahasiswa baru program studi statistika. Narasumber yang dihadirkan pada kegiatan ini yaitu 2 mahasiswa dari program studi yang berbeda dan dengan pengalaman magang yang berbeda pula.

Kegiatan sharing ini berupa talkshow dari 2 narasumber yang pernah mengikuti program magang bersertifikat. Narasumber yang pertama yaitu Aldi Mardianus dari prodi Sistem Informasi yang berpengalaman magang di PT.Nutrifood Indonesia. Narasumber kedua yaitu Linda Fransisca dari prodi Manajemen yang berpengalaman magang di Perusahaaan Internasional. Kegiatan ini dihadiri oleh KM FMIPA Untan yang berasal dari beberapa angkatan. Sebanyak 26 orang dari angkatan 2023, 15 orang dari angkatan 2022 dan 4 orang dari angkatan 2021.

Berbagai hal yang dibahas dalam sharing ini, mulai dari tata cara pendaftaran, berkas yang perlu disiapkan, tips dan trik agar lolos seleksi, dan pengalaman magang dari kedua narasumber. Antusiasme peserta terlihat pada sesi tanya jawab, dimana banyak peserta yang mengajukan pertanyaannya kepada narasumber terkait Magang Bersertifikat ini.